Pecak Belut Pedas
Inilah Jenis-Jenis Bahan Yang Anda Siapkan :
- secukupnya air bersih
- secukuonya minyak goreng
- garam 1 sdm
- kunyit 2 cm (Digeprek)
- daun salam 2 helai
- lengkuas 3 cm (Digeprek)
- belut ukuran sedang 1/2 kg
- jahe 3 cm (Digeprek)
- serai 1 btg (digeprek)
Anda Juga Perlu Menyiapkan Jenis Bumbu Ini :
- jahe 2 cm
- kencur 2 cm
- penyedap rasa 1/2 sdt
- gula pasir 1/2 sdm
- garam secukupnya
- bawang merah 4 btr
- buah tomat 2buah
- cabai merah besar 2 biji
- bawang putih 3 biji (Dibakar)
- cabai rawit merah 20 btr ( Bisa Lebih Bisa kurang)
Cara Mudah Membuatnya :
- Pertama anda bisa mencucui belut hingga bersih, setelah itu anda bisa merebus belut kedalam air hingga mendidih, setelah itu anda bisa melanjutkan dengan memasukan lengkuas, jahe, kunyit, serai, garam serta daun salam.
- Rebuslah hingga daging belut terasa empuk, setelah itu anda bisa menggoreng belut hingga matang dan kering, lalu anda bisa siapkan piring saji dan tambahkan dengan bumbu yang telah anda siapkan.
- Dilanjutkan dengan meletakan belut kedalam piring saja serta tambahkan dengan sambal pecak yang telah dibuat tadi, Pecak Belut Pedas siap anda nikmati.
Komentar
Posting Komentar